Beranda » Artikel Blog » Perjalanan Biji Kakao Menjadi Cokelat

Perjalanan Biji Kakao Menjadi Cokelat

Diposting pada 11 December 2023 oleh owner | Dilihat: 234 kali | Kategori:

Pengolahan biji kakao sejak di kebun hingga menjadi cokelat untuk makanan atau minuman itu bisa memakan waktu hingga belasan hari. Lama pengolahan tergantung pada kondisi cuaca, metode yang digunakan—fermentasi atau tidak—serta mesin yang dipakai. Berikut penjelasannya:

Fermentasi
Sejumlah penadah dan pabrik meminta petani menerapkan fermentasi pada biji kakao. “Tujuannya agar rasa cokelat menjadi lebih asam,” kata Tissa. Fermentasi berlangsung selama lima hari. Pertama, biji kakao dimasukkan dalam kotak kayu besar. Lalu, diperam selama 48 jam. Setelah itu, biji kakao dirotasi dan kembali diperam selama 48 jam. Kelar diperam, biji kakao dijemur selama empat hari. Petani setelahnya akan melakukan pemilihan biji kering.

Roasting
Biji kakao di-roasting atau dibakar untuk memperkuat rasa.

Winnowing
Tahap menampi atau mengayak cokelat ini menggunakan mesin winnower. “Mesin ini akan memisahkan kulit dan daging pada biji kakao lewat proses penghisapan dan penyaringan,” ujar Tissa.

Grinding
Oleh mesin grinder, daging kakao digiling hingga menjadi lembut. Tahap ini bisa berlangsung beberapa hari. Biji kakao yang sedang dihaluskan dites dulu rasa dan kualitasnya dengan mikrometer.

Pengadukan
Baru setelahnya cokelat diaduk selama tiga hari dengan mesin untuk mengurangi tingkat keasaman. Cokelat pada tahap ini bisa dicampur gula, susu, serta emulsifier sebagai materi pengikat. Di Pipiltin, cokelat tidak ditambah minyak sayur karena mencampurkan minyak cokelat (butter).

Tempering
Cokelat kembali dipanaskan dengan mesin tempering pada suhu 53 derajat Celsius. Tahap ini membuat tampilan cokelat jadi mengkilat.

Pembentukan
Setelah tempering, cokelat didinginkan di atas meja marmer bersuhu 28 derajat. Suhu itu bukan patokan, karena beda merek beda pula perlakuannya.

Bagikan

Perjalanan Biji Kakao Menjadi Cokelat | Chocolettersbgr

Komentar (0)

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

Anda Mungkin Suka
Chat via Whatsapp
Mbak Cokelat
⚫ Online
Halo, perkenalkan saya Mbak Cokelat
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja